Vihara Girinaga & Buddhajayanti™

Spread Dhamma All Over the World

Photobucket

Cinta adalah Pengertian

Written by Joqy on 1/08/2008 09:30:00 PM


Ada seorang pemuda, namanya Budi, yang melihat seekor kalajengking akan tenggelam dalam suatu pusaran air. Muncul keinginan spontan untuk menyelamatkan si kalajengking ini. Sehingga, tanpa ragu-ragu Budi mengulurkan tangannya dan mengangkat kalajengking itu dari air dan hendak meletakkannya di tanah yang kering.
Namun, si kalajengking malah menyengatnya. Sesudah itu, kalajengking itu melanjutkan perjalanannya untuk menyeberang jalan dengan cara berjalan langsung menuju pusaran air itu lagi ! Melihat kalajengking itu gelagapan karena akan tenggelam lagi, Budi pun mengangkatnya untuk kedua kalinya. Sekali lagi, kalajengking itu menyengatnya !
Orang lain yang melihat peristiwa itu berkata pada Budi, “Mengapa kau bodoh sekali ? Kau lihat, bukan cuma sekali kau disengat. Dua kali ! Tolol sekali kau mau mencoba menyelamatkan kalajengking itu.”
Budi pun menjawab, “Pak, tidak bisa saya tidak melakukannya. Sudah menjadi sifat alami kalajengking itu untuk menyengat. Tetapi, juga sudah merupakan sifat alami saya untuk menyelamatkan. Maka yang harus saya lakukan adalah mencoba menyelamatkan kalajengking itu.”
Memang, sebenarnya Budi bisa mengembangkan kebijaksanaan. Dia bisa menggunakan tongkat atau kayu untuk mengangkat kalajengking itu. Tetapi, mungkin juga Budi berpikir bahwa dia bisa mengangkat kalajengking itu sedemikian rupa sehingga tidak akan disengat. Atau mungkin, dia berpikir bahwa kalajengking itu dalam keadaan sekarat sehingga tidak akan menyengat.
Apa pun kemungkinannya, inti cerita di atas itu adalah respon spontan dari seorang manusia yang ingin menyelamatkan makhluk hidup lainnya, sekali pun mungkin hanya seekor serangga. Itu juga menunjukkan bahwa orang yang penuh kasih sayang memang demikian, sehingga sekali pun dia mungkin tidak menerima ucapan terima kasih dari makhluk yang ditolongnya, tidak menjadi masalah. Menolong itu sudah menjadi sifat alaminya, dan jika dia bisa menolong lagi, dia tetap akan melakukannya. Dia tidak tahu bagaimana caranya menyimpan kepahitan atau dendam.
Memang, kasih sayang adalah bahasa hati. Pada saat kita didorong oleh cinta kasih dan kasih sayang, kita mengulurkan tangan untuk menolong tanpa membeda-bedakan suku bangsa, kepercayaan atau ras orang lain. Dengan sinar kasih sayang, identifikasi yang menyangkut suku, kepercayaan, dll. menjadi sekunder, semua itu tidak lagi bermakna. Lebih jauh lagi, kasih sayang tidak hanya terkungkung bagi manusia, karena kasih sayang juga berlaku bagi binatang, serangga dan semua makhluk hidup. Itulah makna cinta kasih dan kasih sayang.
Akhir kata, Sabbe Satta Bhavantu Sukhitatta. Semoga semua makhluk hidup berbahagia.

Related Posts by Categories



Widget by Hoctro | Jack Book
  1. 0 comments: Responses to “ Cinta adalah Pengertian ”

Subscribe in a reader

Pesta Blogger 2007Pesta Blogger 2007

Add to Technorati Favorites Firefox 2

Web Counter Since 01-01-2008

home page visits
photo inkjet printers